SI (Solidaritas Iqro') dan MLM Pahala; Program 1001 Iqro dan 202 AlQuran
(late post. kegiatan dilakukan pada 1 oktober 2017)
Dalam istilah bisnis, dikenal adagium "dengan modal sekecil-kecilnya dapat menghasilkan untung yang sebesar-besarnya". Ternyata teman, adagium ini juga berlaku dalam urusan akhirat. Filosofi diatas kita gunakan untuk mengumpulkan donasi Iqro untuk dibagikan ke tempat-tempat yang membutuhkan dengan gratis.
Kenapa Iqro? Karena untuk menjadi Kyai sekalipun semua bermula dari Iqro. Hafidz quran-pun bermula dari Iqro. Ulama besar-pun juga bermula dari Iqro. Jadinya, sedekah hanya 6.250 rupiah per-iqro, tapi pahalanya jadi semacam MLM (jariyah) karena dipakai ngaji dan ngisi ngaji para Kyai, Ulama, bahkan hingga Presiden sekalipun. Ilmu agama beliau-beliau ini, berasal dari Iqro yang kita donasikan. Inilah skema MLM Pahala dengan modal kecil, tapi untungnya besar. Brilian bukan?
Nah, hari ini alhamdulillah saya dan temen-temen SI (Solidaritas Iqro' setelah namanya berganti dari ICS) bisa berbagi Iqro dan AlQuran dibeberapa masjid dan madrasah diniyah. Pembagian ini adalah tahap awal setelah kami mengumpulkan donasi dan menyelesaikan urusan administrasi Komunitas Solidaritas Iqro, dan baru bisa dibagi sekarang juga karena alasan kesibukan anggota (Ada yang sibuk ujian, harus bolak-balik keluar kota, urusan bisnis, keluarga, hingga keluar negri). Tapi ala kulli hal, alhamdulillah dimulai hari ini dan semoga seterusnya bisa menyampaikan amanah para donatur sekalian.
Terima kasih juga untuk para donatur yang bersedia bersedekah baik, uang, tenaga, waktu dan pikirannya. Nanti akan kami lampirkan laporannya jika program 1001 Iqro dan 202 Quran tahap pertama ini sudah kami bagikan.
Jika ada yang mau sedekah waktu, tenaga, hingga materiil, tentu kami akan sangat bahagia.
Nantikan program tahap kedua dengan target 2002 IQRO' dan 303 ALQURAN! Mari luaskan niat!
Posting Komentar untuk " "